Membasmi virus yang tidak terdeteksi oleh antivirus di komputer. Biasanya jenis virus2 lokal yg mesti nunggu beberapa waktu tuk bs kebaca antivirus, coz penyedia antivirus jg manusia yg perlu waktu tuk membuat update basmi virus2 yg terus berkeliaran itu.
Berikut ini cara manual atau istilahnya dgn command Windows tuk basmi Virus
- Caranya, tampilkan Windows Task Manager dengan menekan Ctrl + Alt + Del
- Lalu ke tab “Processes“, terus klik bagian “User Name” untuk mengurutkan file yang diproses pada memori.
- Matikan semua file EXE yang mencurigakan sebagai virus di memori komputer yang sudah kita urutkan sebelumnya berdasarkan “User Name”. Jangan mematikan file yang kategori “System“, “Local Service“, dan “Network Service“, karena bisa membuat sistem kita Hang atau Freeze.
Tahap Kedua dgn Non-aktifkan Virus di Startup
- Caranya dgn menggunakan perintah MSCONFIG, klik menu Start>Run>msconfig
- Akan muncul jendela “System Configuration Utility“. Lalu pilih Tab “Startup“
- Dalam jendela startup akan muncul program aplikasi apa saja yang akan pertama dijalankan saat computer loading pertama kali, so pilihlah mana yg diaktifkan dan tidak, dalam hal ini aplikasi yg mencurigakan sebagai komponen virus tidak diaktifkan (disable) atau dengan tidak menconteng check box, langkah mudahnya sebaiknya pilih “Disable All” dan aktifkan (enable) kembali startup yang diinginkan kalo virus sudah dibasmi.
Tahap Ketiga adalah menghapus file Virus dari komputer
- Caranya dengan menggunakan fasilitas “search” pada WIndows, klik menu Start>Search
- Setelah itu cari file EXE virus (contoh virus : Tati.exe) yang diketahui namanya dari langkah pertama dan kedua (memori atau startup).
- File ini biasanya terletak pada System32 atau folder lain di WIndows. Setelah ditemukan, delete atau hapus file tersebut. Beberapa kejadian untuk menghapus file ini perlu memindahkan terlebih dahulu foldernya lalu delete atau pernah jg setelah di pindahkan file tidak bisa didelete maka solusinya restart computer dan kemudian delete.
Tahap Keempat adalah menghapus Virus dari System Registry
- Cara ini adalah langkah terakhir dengan menggunakan perintah REGEDIT, pilih Start>Run>regedit
- Akan tampil jendela Registry Editor dan pilih menu “Edit” pilih “Find” (Ctrl+F)
- Input nama file virus yang ingin kita hapus (Tati.exe), setelah itu pilih “Find Next”. Setelah ditemukan file virus, hapuslah semua registry yang memuat komponen virus tersebut.
- Ulangi langkah ini untuk mencari file2 virus yang lain.
- Setelah selesai restart komputer, finish
Tidak ada komentar:
Posting Komentar